Marhaban yaa ramadhan.
Marhaban yaa ramadhan,serta merta kalimat itu menggema keseluruh angkasa alam ini demi menyambut datangnya bulan penuh rahmat,kasih sayang dan ampunan bagi seluruh umat muslim laki laki maupun muslim perempuan,tidak lupa juga diri mbah daur pun mengumandangkan kalimat penyambutan tersebut sebagai pengeja wantahan perasaan hati yang sedang gembira dan bersyukur atas hadirnya bulan puasa yang dikenal dengan bulan ramadhan.
Ya bulan puasa alias bulan ramadhan sebentar lagi menghampiri kita dengan kereta yang berisi penuh sejuta manfaat,milyaran pahala,berkah,kasih sayang dan tak luput juga untaian ampunan untuk umat muslim seluruh jagad ini yang bahagia dan menyiapkan diri sebaik baiknya dalam penyambutan bulan ramadhan ini.
Menyambut bulan ramadhan memang banyak cara yang unik dan terkadang tidak masuk akal / logika,misalnya dengan ritual pemotongan rambut gimbal ala dieng,mencuci kain putih makan leluhur, yang tentunya ini berkaitan dengan adat istiadat yang turun temurun dari sejak jaman nenek moyang suatu daerah tertentu,ada juga yang memiliki acara penyambutan bulan ramadhan itu dengan hal hal yang sederhana tetapi menurut mbah daur pas sasaran.
Penyambutan yang mbah daur rasa pas sasaran ketika menyambut bulan ramadhan adalah seperti yang terjadi dan sering dilakukan oleh warga desa bungur kampung mbah daur dulu tinggal dan dibesarkan,kegiatan apa saja yang mbah daur rasa tepat dalam penyambutan bulan ramadhan ala desa bungur ?
- Bersih bersih rumah = ini sich kegiatan rutin mestinya tetapi akan lebih spesifik lagi dan lebih detail lagi bersih bersihnya ketika menjelang bulan ramadhan,ada yang bersih2 got,bakar sampah sampai mengecat dinding rumah.
- Bersih bersih sarana ibadah =ini salah satu hal yang mbah daur anggap penting dan sangat tepat karena bersih bersih sarana ibadah adalah hal mutlak jangankan di hari hari menjelang ramadhan hari hari biasa pun sangat perlu untuk membersihkan saran ibadah.
Ini saja yang mbah daur rasa perlu dan penting untuk menyambut bulan ramadhan,jadi janganlah kita melakukan kegiatan kegiatan penyambutan datangnya bulan ramadhan ini dengan di isi hal hal yang tidak beralasan dan sia sia yang dalam bahasa islamnya disebut bid’ah.
Mari kita persiapkan diri,keluarga dan masyarakat sekitar kita untuk menyambut datangnya bulan yang penuh rahmat,berkat dan ampunan ini sehingga kita dapat menjalankan ibadah puasa dengan hati yang ikhlas,dan penuh semangat demi tercapainya pahala syurga kelak..amiiiin.