Persahabatan Rokok dan Korek Api. - Mbah Daur -->

Persahabatan Rokok dan Korek Api.

Thursday, June 28, 2012

Persahabatan Rokok dan Korek Api.


Persahabatan Rokok dan Korek Api.
http://mbahdaur.blogspot.com/
Persahabatan Rokok dan Korek Api.

Persahabatan rokok dengan korek seperti sebuah kalimat yang bermajas hiperbola,mengapa persahabatan yang terjadi antara rokok dengan korek api merupakan kalimat bermajas hiperbola…? Ini lantaran penggunaan kata kata persahabatan yang notabene kata persahabatan acap kali dipergunakan untuk sebuah hubungan yang terjadi antara dua mahluk hidup.

Kalau makna persahabatan itu hanya untuk makhluk hidup,kemudian kita pergunakan untuk menyebutkan hubungan yang terjadi antara rokok dengan korek api dengan istilah persahabatan apakah tidak hiperbola alias muluk muluk dan cenderung membesar besarkan namanya..hmmm


Ok lah kita sejenak tinggalkan perdebatan penggunaan kata kata persahabatan,sekarang coba kita tengok lagi kegunaan dan fungsi korek api untuk sebuah atau sebatang rokok,sebatang rokok memang tidak serta merta membutuhkan korek api untuk menyalakanya, mungkin bisa dari kompor masak,dari bara atau dari sumber api lainya,tetapi apakah korek api juga tidak bisa dipergunakan tanpa ada rokok,atau istilahnya apakah hanya untuk kepentingan rokok saja korek api itu diciptakan…?

Disinilah sisi mutualisme dari hubungan persahabatan antara rokok dan korek api yang sekilas sperti hiperbola itu,ketika seseorang ingin menyalakan rokok di saat mereka berada diluar rumah,idealnya alat pemantik apinya adalah korek api,tidak mungkin kan membawa kompor atau lampu minyak apalagi tungku untuk suatu waktu menyalakan sebatang rokok..?

Sering mbah daur jumpai dan mbah daur sendiri rasakan ketika ingin menyalakan sebatang rokok dan tidak membawa korek api,yang terjadi adalah tengak tengok seperti mencari mangsa,ketika melihat atau menemui seseorang yang sedang merokok,tiada sungkan bahkan malu segera mendekat dan meminta api,padahal tiada mengenal orang itu siapa..

Membeli sebungkus rokok membutuhkan dana lebih dari 9 rb,hanya untuk satu hari,sementara membeli korek api yang hanya seharga 3 rb,tidak kuat atau tidak ikhlas,padahal korek api tersebut dapat dipakai lebih dari satu minggu,ironis bukan..

Dari cerita diatas mbah daur simpulkan bahwa hubungan atau persahabatan antara rokok dan korek api memang sangat kental dan sangat membutuhkan sehingga layak disebut hubungan mutualisme,semoga penggunaan kata kata persahabatan dalam kalimat persahabatan antara korek api dengan rokok ini bukanlah hal yang salah dan terlalu dilebih lebihkan..semoga
bm

Terkadang informasi yang bermanfaat tidak mengenal waktu kapan di baca dan siapa yang membacanya,terlebih berita dan informasi daur ulang.