Fenomena Malam Minggu. - Mbah Daur -->

Fenomena Malam Minggu.

Saturday, April 14, 2012

Fenomena Malam Minggu.


Fenomena Malam Minggu.
Malam minggu malam yang panjang..
Malam yang asyiik buat pacaran..
Pacar baru,baru kenalan..
Kenal dijalan jendral sudirman….

Sepenggal bait lagu itulah yang menginspirasi mbah daur untuk mengulas apa arti dibalik kata malam minggu dan fenomena yang mengiringi “malam mingguan” tersebut.
Apa yang dimaksud dengan malam minggu dengan keajaiban malam mingguanya?

Malam minggu adalah satu malam dalam satu pekan yang berarti besoknya adalah hari pertama dimulainya pekan berikutnya sehingga malam minggu sering disebut weekend,yang berarti banyak kalangan baik orang tua maupun para remaja sering memanfaatkanya untuk aktifitas yang bersifat rileks,hura hura,hanya sekedar melepas penat dari rutinitas pada hari hari sebelumnya.


Fenomena akhir pekan inilah yang sering disebut malam minggu dan aktifitas yang dilakukan pada malam minggu inilah yang disebut malam mingguan,hanya saja sekarang aktifitas malam minggu alias malam mingguan cenderung ditujukan bagi para muda mudi yang asyiik bermasyuk ria.

Seperti sore menjelang malam ini mbah daur melihat banyak sekali pasangan muda mudi yang asyiik berjalan jalan sore,ada yang sekedar nongkrong nongkrong,ada yang bergerombol membentuk formasi unik,ada yang berwisata kuliner baaah pokoknya ada ada aja.

Kalau menilik arti dari malam minggu sebenarnya mbah daur punya pendapat lain dari kaca mata mbah daur yang notabene seorang pekerja,malam minggu menurut mbah daur adalah malam melepaskan segala kerinduan akan sesuatu yang mengasyikan,setelah dalam sepekan seluruh otak pikiran dan tenaga terkuras demi mencari nafkah alias mencari sesuap nasi dan sebongkah berlian.
Lalu apa kegiatan mbah daur disaat malam minggu..atau apa aktifitas mbah daur mengisi malam mingguanya..?

  • Jalan jalan sore sambil lirik lirik menu kuiner dengan istri tercinta.
  • Menyiapkan diri menonton acara sport ( bola,dan motogp )
  • Besoknya lari pagi dengan istri tercinta dan belanja menu kesukaan.

Nah demikian sekelumit cerita mbah daur tentang fenomena malam minggu dengan rahasia malam mingguanya,boleh berkreasi untuk melepas rileks tapi ingat jangan sampai salah jalan…
bm

Terkadang informasi yang bermanfaat tidak mengenal waktu kapan di baca dan siapa yang membacanya,terlebih berita dan informasi daur ulang.