Menelisik Jejak Sate Kuda ( sate Jaran )Part 1. - Mbah Daur -->

Menelisik Jejak Sate Kuda ( sate Jaran )Part 1.

Thursday, May 24, 2012

Menelisik Jejak Sate Kuda ( sate Jaran )Part 1.

Menelisik Jejak Sate Kuda ( sate Jaran ).Part 1
http://mbahdaur.blogspot.com/
Sate Kuda
Suatu ketika mbah daur sedang melakukan perjalan mengendarai sepeda motor,dengan kecepatan yang hampir sama dengan orang jalan kaki mbah daur terperanjat melihat sebuah neon box bertuliskan iklan “jual Sate kuda Kembalikan Gairah Anda “ rasa penasaran yang tak hingga mbah daur menepikan motor dan memarkirnya beberapa tombak dari warung itu.

Setelah menyalakan sebatang rokok mbah daur merangsek mendekati warung yang masih menyisakan sekitar 5-7 orang antrian,tepat ketika mbah daur mendekat,sang pelayan menanyakan “ mau pesen apa boss “ kikuk bukan kepalang,mbah daur pun bilang satu porsi berapa bang, sate kudanya..waah maaf boss sate kudanya sudah habis tinggal sate kambing.

Akhirnya mbah daur putar haluan menuju motor sambil bergumam,hmmm kalo tadi masih dan satu porsi harganya selangit,mampus gila mbah daur Cuma megang 20.000,beruntung sudah kehabisan,tapi rasa penasaran buat cari tau apa itu sate kuda dan apa manfaatnya buat badan,kok banyak sekali penggemarnya serta bentuk ajakan iklan yang menggoda banget.

Setelah mencari info kesana kemari dan mengumpulkan berbagai informasi dari delapan penjuru mata angin mbah daur punya beberapa analisa mengapa sate kuda menjadi salah satu menu favorit akhir akhir ini,apa saja manfaatnya kalau mengkonsumsi sate kuda alias sate jaran tersebut,…lets goo!!! Simak ulasanya…


Sate adalah makanan yang terbuat dari potongan daging yang dipotong kecil-kecil,dan ditusuki dengan tusukan sate yang biasanya dibuat dari lidi tulang daun kelapa atau bambu, kemudian dibakar menggunakan bara arang kayu. Sate kemudian disajikan dengan berbagai macam bumbu yang bergantung pada variasi resep sate. Daging yang dijadikan sate antara lain daging ayam, kambing, domba, sapi, babi, ikan, dan lain-lain yang special akhir akhir ini adalah daging jaran atawa daging kuda.

Kuda merupakan lambang kekuatan. Jangan heran jika gambar kuda sering diabadikan sebagai logo obat kuat. Bahkan, ada juga mitos yang menceritakan kehebatan Patih Gajah Mada berasal dari kegemarannya menyantap daging kuda saban hari, Saat ini, masih banyak yang meyakini mitos ini. Alhasil, cukup banyak yang menjual makanan olahan dari daging kuda. Salah satunya adalah sate kuda.

Banyak sekali misteri yang beredar dari mulut kemulut tentang khasiat dan kegunaan mengkonsumsi daging kuda bagi tubuh manusia diantaranaya : vitalitas dan daya tahan juga daya tempur meningkat,pengobat asma,diabetes dsb,untuk hal yang berbau manfaat dan kegunaan menyantap daging / sate kuda akan mbah daur ulas lagi setelah jeda iklan berikut ini,jangan kemana mana tetap di sate kuda bikin binal.
bm

Terkadang informasi yang bermanfaat tidak mengenal waktu kapan di baca dan siapa yang membacanya,terlebih berita dan informasi daur ulang.