Botol Air Mineral Ditengah Jalan. - Mbah Daur -->

Botol Air Mineral Ditengah Jalan.

Sunday, April 8, 2012

Botol Air Mineral Ditengah Jalan.

Botol Air Mineral ditengah tengah jalan.
http://mbahdaur.blogspot.com/
Mbah Daur

Pagi ini Mbah Daur sedang dalam perjalanan menuju tempat olah raga di daerah tangerang tepatnya Citra raya Sport Center,lagi asyik asyiknya berjalan santai dengan si "biru" motor butut kesayanganku peninggalan zaman masih muda Mbah Daur dulu,persis jarak dua tombak depan Mbah Daur terlihat gerombolan ( hah gerombolan ) maksudnya rombangan cewek cowok ABG yang sedang lari pagi alias marathon.

Mulanya biasa saja,cie kayak lagu aja,beberapa menit berselang tiba tiba salah dua dari mereka terlihat membuang kotoran,eh maksud Mbah daur membuang botol bekas air mineral yang sudah habis mereka sedot ketengah jalan,disaat bersamaan melintas sebuah motor berpenumpang sepasang suami istri dengan ditemani anaknya.tak ayal lagi demi takut terpeleset karena melindas botol air mineral yang ada ditengah jalan hasil karya buangan para ABG tadi si pengandara motor melakukan manuver zig zag.


Ternyata eh ternyata berkat manuver zig zag si pengendara akhirnya melahap line / jalur motor orang lain,sehingga motor yang ada dijalur yang sah secara hukum negara dan hukum lalu lintas ini tersenggol,terhuyung huyung dan akhirnya jatuh,kemana sipengendara motor yang melakukan manuver zig zag demi menghindari bekas botol air mineral ditengah jalan tadi..?

Dalam sekejap orang berkerumun setelah mendengar teriakan melengking tinggi dari mulut mungil cewek cantik disisi jalan yang persis melihat kejadian tadi sama seperti Mbahd Daur yang dibelakangnya,ada yang berkerumun untuk menolong,atau ada yang sekedar menengok sambil mencari kesempatan berenggolan dengan cewek cewek bagi kaum cowok begitu juga sebalinya.

Dengan sigap penuh ksatria mbah Daur meminggirkan motor dan kemudaian mendekat untuk melakukan pertolongan pertama,lumayan parah,lecet dan lebam disana sini,yang paling mengejutkan mbah Daur adalah pengendara motor yang bermanuver demi menghindari botol mineral tadi adalah ketika dia diangkat dari dalam got / selokan dengan badan penuh lecet dan lebam sehingga mengharu biru,pantesaan dalam hati Mbah Daur kemana dia tadi sempat mbah daur pertanyakan..?

setelah memberi minum dan korban sudah mulai tenang Mbah daur berseloroh" setelah airnya diminum botolnya jangan dibuang dijalan lagi ya" ...mereka cuma mesam mesem...

Disini Mbah Daur ingatkan sebuah ibroh ( pelajaran ) dari cerita dibalik terbuangya Bekas botol air mineral ditengah jalan ini adalah setelah sarinya di ambil ( air ) jangan ampasnya dibuang sembarangan donk.
bm

Terkadang informasi yang bermanfaat tidak mengenal waktu kapan di baca dan siapa yang membacanya,terlebih berita dan informasi daur ulang.